Semarang memang terkenal dengan beragam destinasi menarik, salah satunya adalah Dusun Semilir Eco Park yang terletak di Jalan Soekarno Hatta No.49, Bawen, Semarang, Jawa Tengah. Sesuai dengan namanya, destinasi yang memadukan konsep art & modern ini menawarkan suasana pedesaan asri yang dilengkapi dengan berbagai spot foto Insagramable.
Salah satu spot favorit di sini adalah Teras Gunung yang memiliki konsep jembatan layang di mana pengunjung dapat berfoto ria dengan berlatarkan pemandangan yang sangat cantik. Selain itu, ada pula Gunungan Resto di mana pengunjung dapat menikmati aneka hidangan sambil menikmati panorama 5 gunung sekaligus. Masih banyak spot menarik lainnya, seperti Gunungan Foodpark, Banyu Biru, Exotic Village, dan Glamping Villas.
Menarik sekali bukan berbagai fasilitas yang disediakan di sini? Yuk langsung pesan tiket nya untuk berkunjung ke Dusun Semilir bersama orang-orang tersayang!
Rating | Belum Ada |