Virtual Tour New York, Amerika Serikat


New York merupakan pusat wilayah metropolitan dan termasuk dalam kota terpadat di Amerika Serikat bahkan dunia. Sebagai kota modern yang unggul, New York memberikan pengaruh besar terhadap dunia mulai dari bidang perdagangan, media, budaya, seni, fashion, riset, teknologi, hingga hiburan.

Pilihan tempat wisata yang terdapat di New York juga beragam, Adapun beberapa tempat yang direkomendasikan yaitu Central Park, taman luas yang terletak di Manhattan dan paling banyak didatangi oleh warga Amerika sendiri maupun turis yang ingin bersantai. Lalu ada Patung Liberty, yaitu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara Sungai Hudson. Selanjutnya ada Empire State Building, sebuah pencakar langit berlantai 102. Dan beberapa tempat lain yang wajib dikunjungi seperti Times Square, Jembatan Brooklyn, Rockefeller Center, Metropolitan Museum of Art, dan High Line, yaitu sebuah taman yang dibangun ke jaur rel tinggi dengan maksud untuk menciptakan jalur hijau layang.

Sudah ada pilihan mau mulai darimana untuk menjelajari kota New York? Yuk segera daftar Virtual Tour di sini untuk menikmati kota New York dengan suasana yang berbeda dan pastinya memberikan kesan yang tidak terlupakan. Jangan lewatkan ya!


Lokasi

Online


SYARAT & KETENTUAN

1. Virtual Tour menggunakan aplikasi Zoom, peserta diharapkan memasang aplikasi tersebut di laptop atau smartphone-nya masing-masing.

2. Dilarang menyebarluaskan ID Meeting dan Password Zoom. Digitiket berhak mengeluarkan bagi peserta yang tidak terdaftar.

3. Pastikan koneksi internet stabil dan lancar selama acara berlangsung.

4. Link Zoom akan dibuka 15 menit sebelum acara dimulai.


Rating Belum Ada

Pemesanan Tiket

Tiket tidak tersedia.