Virtual Tour Zeven Ereveld


Ereveld. Makam ini dibangun pada tahun 1946. Walaupun dibuat oleh bangsa Belanda, namun Ereveld merupakan tempat peristirahatan bagi para korban perang pada masa kependudukan Jepang dan agresi militer. Tak hanya orang Eropa yang dimakamkan di sini, melainkan pribumi yang nyawanya ikut terenggut dalam peperangan kala itu.

Saat ini terdapat tujuh Ereveld di nusantara, diantaranya tersebar di Jakarta (Ereveld Menteng Pulo dan Ereveld Ancol), Bandung Raya (Ereveld Leuwigajah dan Ereveld Pandu), Semarang (Ereveld Candi dan Ereveld Kalibanteng) dan Surabaya (Ereveld Kembang Kuning). Dari tujuh pemakaman tersebut, disemayamkan sedikitnya 25.000 ribu korban perang yang berasal dari berbagai suku, ras dan agama. Berkunjung ke sini dapat mengajarkan kita bahwa tidak ada yang menang dalam peperangan kecuali ego dari kedua belah pihak yang bertikai. Karena pada akhirnya segala pertikaian baik mereka yang menang ataupun yang kalah akan berakhir pada tempat peristirahatan abadi.

Tertarik untuk mengunjungi Ereveld? Ingat, ada hal yang harus diperhatikan jika kita mendatangi Ereveld sebagai bentuk penghormatan para korban perang dan pihak keluarga korban. Tetapi jika belum sempat datang langsung, kita bisa mengikuti Virtual Tour di sini. Yuk segera daftar, jangan sampai terlambat!


Lokasi

Online


SYARAT & KETENTUAN

1. Virtual Tour menggunakan aplikasi Zoom, peserta diharapkan memasang aplikasi tersebut di laptop atau smartphone-nya masing-masing.

2. Dilarang menyebarluaskan ID Meeting dan Password Zoom. Digitiket berhak mengeluarkan bagi peserta yang tidak terdaftar.

3. Pastikan koneksi internet stabil dan lancar selama acara berlangsung.

4. Link Zoom akan dibuka 15 menit sebelum acara dimulai.


Rating Belum Ada

Pemesanan Tiket

Tiket tidak tersedia.