Desa Wisata Gegesik Kulon


Desa Wisata Gegesik kulon merupakan salah satu Desa di Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat. Desa ini memiliki luas 402 Hektar dengan jumlah penduduk sebanyak 5783 jiwa. Desa Gegesik kulon layak dijadikan Desa wisata karena memiliki banyak potensi serta masih menjaga kelestarian seni budayanya. Mayoritas penduduk Desa bekerja sebagai petani. Sebagian lagi berprofesi sebagai seniman, dan wiraswasta.

Gegesik kulon menawarkan pelestarian kesenian yaitu dengan mengajak para pengunjung untuk mengikuti pelatihan seni tatah sungging wayang kulit, seni ukir, seni tari topeng, dan seni rampak kendang dengan mengunjungi sanggar-sanggar seni yang ada di Desa Gegesik kulon.Desa Gegesik kulon juga memiliki jasa wisata berkuda mengelilingi Alun-alun Gegesik, yang mampu memanjakan para wisatawan untuk menikmati suasana alun-alun Gegesik. Potensi alam yang ada di Gegesik Kulon berupa spot-spot wisata. Seperti pemandangan sunset di area Sawah kepiting, yang sangat baik untuk dijadikan sebagai spot foto maupun area bersantai.

Tertarik untuk ke Desa Wisata Gegesik Kulon? Yuk segera luangkan waktumu dan pesan tiketnya di DigiTiket! Ajak keluarga, sahabat, teman, atau pasangan agar liburanmu semakin seru. Sampai Jumpa di Desa Wisata Gegesik Kulon!


Tiket

Anda tidak harus mencetak tiket.
Anda diharuskan menukarkan tiket ke kasir.

Pembelian tidak dapat direfund!

Tiket Desa Wisata Gegesik Kulon
Masa Aktif1 Hari
HargaIDR 20.000

Masa Aktif berlaku sejak tanggal kunjungan yang dipilih.

Lokasi

Kabupaten Cirebon
Cirebon - Jawa Barat

Rating Belum Ada

Pemesanan Tiket

Segera Hadir!