Virtual Tour Live Huta Siallagan, Pesona Budaya Geopark Kaldera Toba

(5,0)

Huta dalam bahasa Batak artinya kampung sedangkan Siallagan diambil dari nama Raja Siallagan. Area kampung ini dibangun oleh keluarga Batak bermarga Siallagan, lalu dipimpin oleh Raja Siallagan.

Di area Huta Siallagan ini terdapat deretan rumah bolon, atau rumah adat Batak. Ada sekitar 8 unit rumah bolon berumur ratusan tahun yang memiliki fungsi yang berbeda. Ada yang digunakan sebagai rumah raja dan keluarga, ada juga sebagai tempat pemasungan. Yang membuat Huta Siallagan spesial ialah kehadiran batu besar yang kemudian dibentuk menjadi kursi dan meja, yang dikenal Batu Parsidangan. Sebuah batu yang menjadi saksi bisu persidangan untuk orang yang berbuat kejahatan. Situs kuno ini terdiri dari susunan batu-batu yang terdiri dari sembilan kursi yang terbuat dari batu, ada tempat duduk untuk raja, dukun, dan untuk orang yang melakukan kejahatan.

Penasaran ada cerita apa saja tentang kampung Huta Siallagan tersebut? Yuk ikuti Virtual Tour Huta Siallagan, Pesona Budaya Geopark Kaldera Toba yang akan dipandu langsung oleh Jack Nathan Limbeng, Storyteller Geopark Kaldera Toba.

DigiTiket Virtual Tour Indonesia


Lokasi

Online


SYARAT & KETENTUAN

1. Virtual Tour menggunakan aplikasi Zoom, peserta diharapkan memasang aplikasi tersebut di laptop atau smartphone-nya masing-masing.

2. Dilarang menyebarluaskan ID Meeting dan Password Zoom. Digitiket berhak mengeluarkan bagi peserta yang tidak terdaftar.

3. Pastikan koneksi internet stabil dan lancar selama acara berlangsung.

4. Link Zoom akan dibuka 15 menit sebelum acara dimulai.


Rating 5,0 (1 Pengguna)
1

Pemesanan Tiket

Acara telah usai.