DigiTiket Virtual Tour Indonesia Sebagai platform ticketing online wisata virtual dan event terbaik di indonesia, DigiTiket meluncurkan virtual tour indonesia untuk menghadirkan experience baru bagi wisatawan sebelum mengunjungi berbagai destinasi wisata di Indonesia
Awal tahun 2020 dilewati dengan begitu berat. COVID-19 menyebar dari China ke berbagai negara di dunia termasuk Indonesia. Tentunya hal ini sangat berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat. Roda perekonomian berputar lebih lambat, hampir semua sektor industri terkena imbasnya termasuk industri pariwisata. Sebagai salah satu solusi ditutupnya semua tempat pariwisata untuk sementara waktu, DigiTiket menginisiasi kegiatan tur virtual dimana kami mengajak masyarakat untuk berwisata melalui daring, mengunjungi tempat-tempat indah di penjuru Indonesia. Melalui program ini, DigiTiket berkomitmen untuk memberikan pemberdayaan demi pariwisata Indonesia yang lebih baik dan berkelanjutan dengan membuka kesempatan untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak salah satunya pemandu wisata.
Alternatif fieldtrip ataupun study tour secara aman dari rumah saja. Berwisata sambil belajar dengan dipandu guide profesional dari seluruh Indonesia. Tersedia untuk jenjang PAUD sampai Perguruan Tinggi
Mengadakan gathering secara virtual untuk mempererat hubungan antar rekan kerja atau sekedar jalan-jalan bersama bisa sangat menyenangkan dan me-refresh kepenatan setelah lelah bekerja
Bagi Anda dan keluarga yang masih sangat menjaga protokol dengan tidak berlibur ke tempat wisata secara langsung, virtual bisa menjadi pilihan yang asik sekaligus aman untuk berwisata dari rumah
Virtual Tour DigiTiket memiliki beberapa keunggulan diantaranya
Rute Virtual Tour bisa dicustom sesuai keinginan Anda
Semua rute bisa dijalankan untuk semua segmen peserta, dengan penyesuaian rute, tipe eksplorasi dan juga storytelling
Penyampaian Virtual Tour bisa dilakukan dengan bahasa Indonesia dan Bahas Inggris