Virtual Tour Jelajah Pesona Alam Taman Nasional Komodo


Sering disebut sebagai turunan dinosaurus dan Komodo dragon, Komodo ini berhabitat di Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur. Komodo pertama kali ditemukan di pulau tersebut oleh Letnan Steyn Van Hens Broek pada 1910 hingga akhirnya pada tahun 1980 Taman Nasional Komodo ini dibentuk.

Di Virtual Tour kali ini, kita akan dimanjakan dengan berbagai pesona yang ada di Taman Nasional Komodo. Mulai dari ragam binatang seperti Komodo, rusa dan berbagai jenis burung hingga 254 species tanaman asal Asia Australia yang tumbuh menghiasi taman nasional ini. Rumah dari kadal terbesar di dunia ini tak hanya terkenal dengan ragam flora dan faunanya, namun juga karena pesona alam yang Indah. 70 persen dari area Taman Nasional Komodo merupakan padang rumput dan hutan savanna yang luas. Di area sekitar Taman Nasional Komodo juga terdapat pulau-pulau kecil yang menjadi favorit para wisatawan seperti Gili Lawa dan Pulau Padar.

Rute ini cocok sekali untuk kalian para pecinta alam, flora dan fauna. Jangan sampai ketinggalan dan segera dapatkan tiket Virtual Tour Jelajahi Pesona Alam Taman Nasional Komodo sekarang juga!


Lokasi

Online


SYARAT & KETENTUAN

1. Virtual Tour menggunakan aplikasi Zoom, peserta diharapkan memasang aplikasi tersebut di laptop atau smartphone-nya masing-masing.

2. Dilarang menyebarluaskan ID Meeting dan Password Zoom. Digitiket berhak mengeluarkan bagi peserta yang tidak terdaftar.

3. Pastikan koneksi internet stabil dan lancar selama acara berlangsung.

4. Link Zoom akan dibuka 15 menit sebelum acara dimulai.


Rating Belum Ada

Pemesanan Tiket

Tiket tidak tersedia.