Berada di ujung timur Pulau Jawa, Alas Purwo menjadi rumah bagi berbagai macam flora dan fauna. Sejak tahun 1992, Alas Purwo ditetapkan sebagai taman nasional dan menjadi destinasi wisata unggulan Kabupaten Banyuwangi. Alas Purwo juga dikenal sebagai hutan tertua di Pulau Jawa. Pesona alamnya yang indah berpadu dengan misteri yang menyelimuti Alas Purwo.
Alas Purwo terdiri dari berbagai ekosistem yang masih terjaga, mulai dari savana, hutan hujan, hutan mangrove, dan pantai. Di kawasan Savana Sadengan kamu bisa melihat aktivitas satwa liar seperti Banteng Jawa, merak, dan rusa secara langsung. Ada juga kawasan pantai yang sayang untuk dilewatkan. Banyak aktivitas air yang bisa dilakukan seperti surfing di Pantai Plengkung atau snorkeling di Pantai Teluk Biru. Di tengah rimbunnya hutan Alas Purwo juga terdapat Pura Kawitan yang merupakan situs peninggalan Kerajaan Majapahit. Selain itu, masih banyak pesona wisata lainnya di Alas Purwo.
So, daripada penasaran yuk ikutan Virtual Tour Pesona Alas Puro Banyuwangi. Kamu akan diajak menyusuri setiap jengkal pesona wisata Alas Purwo bersama guide profesional. Segera beli tiketnya di DigiTiket dan jangan sampai ketinggalan!
Online
SYARAT & KETENTUAN
1. Virtual Tour menggunakan aplikasi Zoom, peserta diharapkan memasang aplikasi tersebut di laptop atau smartphone-nya masing-masing.
2. Dilarang menyebarluaskan ID Meeting dan Password Zoom. Digitiket berhak mengeluarkan bagi peserta yang tidak terdaftar.
3. Pastikan koneksi internet stabil dan lancar selama acara berlangsung.
4. Link Zoom akan dibuka 15 menit sebelum acara dimulai.
Rating | Belum Ada |