• Login
  • Destinasi

    Permata yang Tersembunyi di Jateng: Desa Wisata Ngargoretno

    Jawa Tengah selalu dikenal dengan kota istimewanya, yaitu Yogyakarta. Ada pula tempat pariwisata yang sering dikunjungi oleh para turis dan letaknya tak jauh dari Yogyakarta—ya, apalagi kalau bukan Candi Borobodur. Eits, tapi Sobat Digi tahu nggak, kalau ada permata yang tersembunyi loh di dekat sana!

    Sejauh 11 km dari Candi Borobudur, terdapat Desa Wisata Ngargoretno yang menyediakan beragam keindahan yang bisa Sobat Digi nikmati saat berlibur. Desa ini baru saja menerapkan konsep wisata pada tahun 2016. Seperti namanya, daya tarik utama dari desa ini adalah pariwisatanya, Sobat Digi. Selain itu, Desa Wisata Ngargoretno ini juga memberikan edukasi dan pengalaman yang tentunya sayang untuk dilewatkan.

    Penasaran, nggak, dengan wisata apa saja yang ada di sana? Tenang, berikut adalah rangkuman tiga destinasi di Desa Wisata Ngargoretno dari DigiMin yang wajib Sobat Digi kunjungi!

    1. Museum Alam Marmer Merah

    (Sumber: Borobudur News)

    Dengan intensi untuk menyelamatkan lingkungan, batuan marmer yang tersisa dari penambangan dilestarikan oleh pihak desa dan akhirnya Museum Alam Marmer Merah diresmikan pada tahun 2017. Sebagai warga Indonesia, kita harus bangga nih karena Indonesia adalah salah satu dari dua negara yang memiliki marmer merah. Tentunya DigiMin harus merekomendasikan museum ini karena kelangkaannya yang tidak bisa ditemukan di tempat lain dengan mudah.

    Selain disuguhi oleh pemandangan tiada tara indahnya, kamu diberikan edukasi mengenai marmer merah di sini. Kalau kamu tipe yang suka exploring dan ingin lebih mendalami rimba alam, ada jalur trekking yang bisa kamu jelajahi di Bukit Marmer juga, loh!

    2. Tumpeng Menoreh

    (Sumber: Suwatu)

    Kalau kamu suka kulineran sembari menikmati sejuknya udara pegunungan, destinasi ini tepat untukmu. Restoran yang terletak 1.000 meter di atas permukaan laut ini menyajikan berbagai macam makanan tradisional khas Ngargoretno. Selagi menikmati masakan tersebut, kamu bisa melihat pemandangan alam dan pegunungan dengan leluasa, bahkan kalau sedang cerah kamu bisa melihat Candi Borobudur dari kejauhan.

    Memiliki kecantikan seperti itu, tak jarang tempat ini disebut instagramable. Terdapat banyak spot foto yang menarik di sekitar restoran karena bentuknya yang melingkar sehingga menjangkau seluruh pemandangan yang ada.

    3. Kandang Kang Im

     
    (Sumber: Berita Magelang)

    Pada destinasi berikut, kamu akan berkunjung ke kandang kambing jenis etawa. Kalau kamu kebetulan adalah pencinta hewan, maka yang satu ini wajib kamu kunjungi. Kamu akan diajak memerah susu langsung dari sumbernya dan juga berkesempatan mencoba susu yang sudah kamu perah. Sensasi seperti ini tidak datang kapan saja, apalagi kalau kamu tinggal di perkotaan. Selain itu, destinasi ini lebih mengarah kepada edukasi mengenai pemerahan susu dan cara merawat kambing etawa. Seumpama kamu ingin memiliki pengetahuan lebih, jangan lupa untuk kunjungi Kandang Kang Im, ya!

    Nah, bagaimana nih, Sobat Digi? Nggak ragu lagi 'kan untuk datang ke Desa Wisata Ngargoretno? Desa dengan pemandangan indah dan udara yang sejuk ini cocok banget deh buat dijadikan short getaway dari kehidupan huru-hara di kota! Jangan takut, selain tiga destinasi di atas, desa ini masih memiliki banyak hal untuk dipertontonkan seperti Kesenian Bangilun, Kopi Sarji, Wisata Kelinci, Madu Tawon, dan lain sebagainya.

    Ih, tapi tiket Desa Wisata Ngargoretno pasti mahal, ya, DigiMin?

    Nggak! Kata siapa mahal? Dengan Rp 20.000 melalui pemesanan di DigiTiket, kamu sudah bisa masuk ke Desa Wisata Ngargoretno! Tergiur? Yuk, cepat pesan tiketmu di DigiTiket!

    Leave A Comment