• Login
  • Desa Wisata

    Berlibur Sambil Belajar di Desa Wisata Ekowisata Burai

    Halo Sobat Digi, Balik lagi sama DigiMin di blog DigiTiket yang bakal share informasi menarik seputar destinasi liburan yang pastinya cocok buat Sobat Digi. Kali ini DigiMin mau bagiin info tentang destinasi wisata yang lengkap dan tentunya udah terjamin bagusnya, sampai tempat ini menyabet sebuah penghargaan di tahun 2021 lalu, lho Sobat Digi. Penasaran kan? Langsung aja ini dia informasinya!
     

    Informasi Umum

    Sumber : kumparan
     
    Tempat yang dari tadi kita bahas adalah Desa Wisata Ekowisata Burai yang terletak di Sumatera Selatan. Khususnya di daerah Kecamatan Tanjung Batu, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan. Desa wisata ini menyuguhkan beberapa hal yang tentunya menarik buat kamu kunjungi. Destinasi Ekowisata Buraiini pada tahun 2021 telah menyabet Anugerah Desa Wisata Terbaik Indonesia, sehingga keindahan alam dan beberapa hal yang disajikan di Desa Burai tidak usah diragukan lagi. 
     

    Wisata Bahari 

    Sumber : nationalgeographic.grid.id
     
    Daya tarik yang ada di desa Burai ini adalah sebuah sungai dan rawa yang bisa Sobat Digi Jelajahi keindahan alamnya. Dengan perahu yang bisa Sobat Digi sewa kependuduk desa setempat. Dengan menjelajahi sungai atau rawa,Sobat Digi juga sekaligus menyaksikan bagaimana serunya beberapaa aktivitas di desa.
     

    Wisata Warna-Warni

    Sumber : koransn.com
     
    Salah satu keunikan yang dibangun oleh Desa Wisata Ekowisata Burai ini adalah mengecat beberapa bagian desa agar semakin menarik dan semakin membuat pengunjungnnya atau Sobat Digi semakin penasaran dan tertarik. Rumah warga yang dicat berwarna-warni akan terlihat ketika Sobat Digi melewati Desa Wisata Burai ini. Tak hanya rumah warga, namun juga dermaga desa yang dicat warna-warni guna menarik pengunjung yang ingin berswafoto atau selfie mengabadikan momen saat berlibur.
     

    Buah Tangan dari Desa Wisata Ekowisata Burai

    Sumber : food detik
     
    Tak lengkap rasanya jika jalan-jalan dan pulang dengan tangan kosong. Nah di desa wisata Burai ini juga menyediakan beberapa hal yang cocok untuk dibawa pulang sebagai buah tangan bagi keluarga di rumah. Mulai dari buah tangan berupa makanan, di desa ini juga diproduksi makanan khas Burai Sumatera Selatan seperti kemplang, tekwan, pempek danpindang yang tentunya hasil dari alam yang ada di Burai. Tak hanya makanan, namun juga ada beberapa benda yang bisa Sobat Digi jadikan oleh-oleh, seperti kerajinan produk ekonomi kreatif masyarakat sekitar seperti kain songket burai yang bisa dijadikan atau yang telah berupa pakaian, tas dan juga beberapa hal lain.
     
    Berikut adalah informasi singkat mengenai Desa wisata Burai. Buat Sobat Digi yang tertarik berkunjung ke desa wisata yang ada di Sumatera Selatan ini, tapi ngga mau ribet antripanjang dan cari tau dimana tempat loket pembelian tiket masuk dijual, bisa banget langsung ke website Tiket Masuk Desa Wisata Ekowisata Burai di DigiTiket biar Sobat Digi bisa booking langsung tanpa ribet. Kepoin informasi menarik lainnya di website resmi DigiTiket yaa! Sampai jumpa di artikel berikutnya!

    Leave A Comment